KOTABARU KARAWANG - Untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas terutama pada malam hari, Personil Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat rutin melaksanakan Patroli, Minggu (01/09/2024) dini hari.
Kali ini patroli malam diprioritaskan menyambangi Pos ronda untuk memberikan himbauan kepada masyarakat, dan mendengarkan keluh kesah serta permasalahan yang sedang berkembang ditengah masyaraklat. Sekaligus memberikan semangat dan motifasi kepada warga yang sedang melaksanakan ronda malam.
Adapun diantara pos ronda yang disambagi adalah pos ronda wilayah Dusun Karangmulya Desa Pucung Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang.
Ditempat terpisah Kapolres Karawang Akbp Edwar Zulkarnain, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. mengatakan "Personil memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap waspada dan menjaga keamanan lingkungannya masing-masing. Ia juga mengajak masyarakat untuk bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kapolsek juga mengapresiasi dan mengucapan terima kasih kepada Warga yang melaksanakan ronda.
Kapolsek berharap patroli sambang ini bisa menjadi sarana yang efektif dalam rangka membangun kerjasama yang baik dalam mewujudkan sitkamtibmas yang kondusif.
Patroli sambang yang dilakukan oleh Polsek Kotabaru ini mendapat respon positif dari masyarakat. Mereka berharap patroli sambang ini dapat terus dilaksanakan secara rutin agar keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga.
#polsekkotabaru
#polreskarawang
#iptusuherlan
#edwarzulkarnain